Polres Muaro Jambi Gelar Vaksinasi Massal Bagi Pelajar Hingga Lansia

BITNews.id – Polres Muaro Jambi kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi massal untuk pelajar hingga lansia yang dilaksanakan di halaman Balai Desa Mendalo Darat, Kecamatan Jaluko, Kabupaten Muarojambi. Minggu (31/10/21).

Kegiatan tersebut turut dihadiri Kapolsek jaluko, lptu Irwan S,H Camat Jaluko Rino,Dan Kepala Desa Mendalo Darat, Bambang Santoso.

Baca Juga :  TNI AD Luncurkan Aplikasi e-Stuntad dan e-Posyandu

Antusias dari warga terlihat cukup tinggi yang rela mengantri di sentra vaksinasi secara tertib demi mendapat vaksinasi, bahkan di beberapa sudut lapangan kantor desa dijadikan sebagai tempat tunggu bagi warga yang hendak divaksin.

Kapolres Muaro Jambi, AKBP Yuyan Priatmaja, melalui Kapolsek Jaluko IPTU Irwan mengatakan, dalam kegiatan hari ini disediakan sebanyak 700 dosis vaksin.

Baca Juga :  Sekda Kabupaten Asahan Terima Audiensi LP3K

“Dari 700 dosis yang kita sediakan habis, kegiatan vaksin akan kita lanjutkan lagi sampai sore dengan sasaran kita semua kalangan masyarakat, baik itu lansia, pelajar, masyarakat umum, pelayanan publik, pokoknya siapa yang mau vaksin kita tunggu kehadirannya di sini,” kata Kapolsek Jaluko IPTU Irwan .

Dikatakan Irwan, sasaran vaksinasi bagi pelajar seluruh masyarakat desa mendalo darat usia nya di atas 12 tahun.

Baca Juga :  Usai Operasi Ketupat Candi, Personil Polda Jateng Jalani Tes Swab Dengan Hasil Keseluruhan Negatif

“Untuk kegiatan vaksin ini dari intruksi pemerintah kita akan melaksanakan vaksinasi sampai semuanya tervaksin, untuk desa desa yang ada wilayah Kecamatan Jaluko yang akan divaksin,” katanya. (Ary)