BENGKULU,BITNews.id – Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Zulasmi, menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat, termasuk kelompok rentan, agar dapat diterjemahkan menjadi kebijakan yang bermanfaat.
Hal tersebut disampaikannya saat dimintai tanggapan mengenai upaya penguatan peran wakil rakyat dalam penyaluran aspirasi publik.
Zulasmi menyampaikan bahwa tidak semua aspirasi dapat direalisasikan secara bersamaan, namun ia menekankan pentingnya proses pengawalan dan memastikan suara masyarakat tidak sekadar berhenti sebagai catatan agenda.

“Tidak semua aspirasi bisa dipenuhi sekaligus, tetapi yang paling penting adalah memperjuangkan, mengawal, dan memastikan bahwa suara rakyat tidak berhenti pada catatan agenda, melainkan diterjemahkan menjadi kebijakan,” ujar Zulasmi.
Ia juga berharap masyarakat tetap optimis dan percaya pada peran wakil rakyat dalam memberikan manfaat nyata, khususnya bagi kelompok yang membutuhkan perhatian lebih.
“Saya akan terus hadir bersama masyarakat. Karena bagi saya, politik bukan sekadar jabatan, tetapi amanah,” tutup Zulasmi. (Adv)








Discussion about this post