JAMBI,BITNews.id – PT Pelindo (Persero) Regional 2 Jambi menyatakan kesiapan fasilitas Terminal Curah Kering di Pelabuhan Talang Duku untuk melayani angkutan komoditas curah kering. Fasilitas yang siap dioperasikan meliputi Dermaga Curah Kering I, II, dan III.
Kesiapan tersebut diperkuat dengan terbitnya penetapan peningkatan kemampuan pengoperasian fasilitas pelabuhan dari Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Talang Duku, yang mengubah status layanan dari barang umum (general cargo/multipurpose) menjadi fasilitas khusus pelayanan kargo curah kering.
Kepala KSOP Kelas III Talang Duku, Prihartanta Eka Budi Jatmika, mengatakan penetapan itu diberikan setelah seluruh persyaratan teknis dan administrasi terpenuhi. Dengan demikian, Dermaga Curah Kering I, II, dan III dapat digunakan untuk melayani bongkar muat kargo curah kering sesuai ketentuan yang berlaku.
“Penetapan ini diberikan setelah terpenuhinya persyaratan teknis dan administrasi, sehingga dermaga dapat dimanfaatkan untuk pelayanan kargo curah kering,” ujar Prihartanta dalam rapat dan penyerahan surat keputusan di Yogyakarta, Senin (19/1/2026).
Menindaklanjuti penetapan tersebut, Pelindo Regional 2 Jambi, dengan dukungan PT Pelindo PTP Nonpetikemas Area Jambi sebagai operator, menyatakan siap membuka layanan bagi pengguna jasa, terutama pelaku usaha dan industri yang membutuhkan fasilitas bongkar muat komoditas curah kering, baik hasil industri maupun bahan baku.
Keberadaan terminal curah kering ini diharapkan dapat menjadi alternatif layanan kepelabuhanan yang sesuai dengan karakteristik muatan, sekaligus mendukung kelancaran arus logistik dan distribusi komoditas di Provinsi Jambi dan sekitarnya.
Pelindo Regional 2 Jambi juga menegaskan komitmennya untuk menyediakan layanan kepelabuhanan yang andal, aman, dan sesuai ketentuan, serta membuka peluang kerja sama dengan para pemangku kepentingan dalam pemanfaatan fasilitas Terminal Curah Kering Pelabuhan Talang Duku. (*)
