Kapolda Jambi Dampingi Kepala BNPB Tinjau Penanganan Zona Merah

BITNews.id – Kepala BNPB Letjen TNI DR (HC) Doni Munardo apresiasi terhadap Penerapan  PPKM Mikro di Jambi. Hal ini disampaikan Kepala BNPB saat menyempatkan diri melihat penanganan zona merah RT 04 Kelurahan Payo Selincah, Kota Jambi, Jum’at (07/05/21) dalam kunjungan kerjanya di Provinsi Jambi.

Dalam kunjungan tersebut, Kepala BNPB didampingi oleh Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo, Sekda Provinsi Jambi Sudirman, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M Zulkifli, Walikota Jambi DR M Fasha , Pejabat Utama Polda Jambi dan Kapolresta Jambi Kombes Pol Dover.

Baca Juga :  Jasa Raharja Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Terminal Tipe A Muaro Bungo

Dihadapan awak media, Kepala BNPB memberi apresiasi terhadap pola penerapan PPKM Mikro yang telah dilaksanakan dengan baik oleh seluruh stakeholder secara sinergis.

“Di RT ini terdapat 11 rumah dengan jumlah warga 51 orang yang semuanya adalah keluarga, diantara mereka terdapat 28 orang yang awalnya terinfeksi virus Covid-19, saat ini sudah sembuh 11 orang dan sedang di swab sisanya hari ini yang dilakukan oleh Rumkit Bhayangkara Polda Jambi, semoga semuanya bisa segera sembuh,” ujar Letjen Doni.

Baca Juga :  Danrem 042/Gapu Uji Drone Untuk Dibawa Ke Daerah Penugasan

“Hal inilah yang diharapkan oleh pemerintah, agar segera lakukan karantina lokal setingkat RT, dengan sistem gotong royong antar tetangga dan bantuan dari Pemerintah dan, TNI dan Polri, serta tidak lepas dari peran tokoh masyarakat yang dipimpin oleh Pak Ali dan dituakan di kelompok warga ini yang mengatur mobilitas keluarganya,” tambahnya.

Baca Juga :  Sekretaris DPD dan MPD BKPRMI Tanjab Barat Buka Acara FASI Desa Sungai Pampang

Doni mengharapkan kondisi Provinsi Jambi menjadi lebih baik, karena saat ini Provinsi Jambi berada di ranking 6 terendah tingkat kerawanan pandemi Covid-19 nya.(dian)