JAKARTA,BITNews.id – PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menegaskan komitmennya dalam pengembangan edukasi keselamatan berkendara melalui ajang The 16th Astra Honda Safety Riding Instructors Competition (AHSRIC) 2025.
Kompetisi ini berlangsung di Astra Honda Motor Safety Riding Park (AHMSRP), Deltamas, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat pada 15–18 Juni 2025.
AHSRIC 2025 menghadirkan 197 peserta terbaik dari berbagai wilayah Indonesia, yang sebelumnya telah lolos seleksi regional. Kompetisi ini menjadi ajang pengujian keterampilan teknis dan edukatif para instruktur serta advisor keselamatan berkendara dari berbagai segmen, termasuk komunitas dan dealer.
“Kami ingin terus berperan aktif menciptakan budaya berkendara yang aman, nyaman, dan menyenangkan. Melalui AHSRIC, kami kalibrasi kompetensi instruktur Honda secara rutin sejak 2009,” ujar Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, dalam keterangannya, Kamis (19/6/2025).
Menurut Andy, beragamnya lini sepeda motor Honda menjadi tantangan dalam menyampaikan kampanye keselamatan yang efektif. Karena itu, peningkatan kemampuan para instruktur menjadi hal krusial.
AHSRIC 2025 terbagi dalam sembilan kategori, yakni, Instruktur Big Bike, Instruktur Sport, Instruktur Skutik (AT), Advisor Dealer, Advisor Komunitas Sport, Advisor Komunitas Skutik (AT), Grup Instruktur Main Dealer, Grup Safety Riding Center Main Dealer.
Peserta yang terpilih berasal dari 120 instruktur safety riding, 2.690 advisor dari jaringan dealer Honda, dan 916 advisor komunitas. Mereka bersaing menunjukkan kemampuan prediksi bahaya di jalan dan keterampilan menyampaikan edukasi secara efektif.
Selama lebih dari dua dekade, AHM bersama jaringan main dealer telah menyelenggarakan lebih dari 34.000 pelatihan keselamatan berkendara, dengan total lebih dari 3,3 juta peserta. Edukasi ini diperkuat dengan kehadiran Honda Riding Trainer (HRT) yang telah dimanfaatkan lebih dari 26,6 juta pengguna di seluruh Indonesia.
Untuk mendukung pelatihan, AHM juga mengembangkan 9 Safety Riding Center Honda di berbagai daerah serta mengoperasikan AHMSRP sebagai fasilitas pelatihan terbesar di Asia Tenggara.
Selain itu, kampanye keselamatan bertajuk #Cari_Aman telah diluncurkan sejak 2017, khususnya untuk menyasar generasi muda agar lebih sadar akan pentingnya keselamatan dalam berkendara.
Berikut Daftar Pemenang AHSRIC 2025 :
Instructor Category (Big Bike Class)
1. Hari Setiawan – PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
2. Fendrik Alam – PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
3. Amizar Maas – PT Daya Adicipta Motora
Instructor Category (Sport Class)
1. Yosepth K.L. Dwiyanto – Astra Motor Bali
2. Yudhistira Ardi Febriantono – PT Mitra Pinasthika Mulia – Malang
3. Fajrin Nur Huda – Astra Motor Kaltim 2
Instructor Category (AT Class)
1. Septi Chamerawati – PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
2. Nofa Ismiati – PT Daya Adicipta Motora
3. Novara Dita – PT Capella Dinamik Nusantara – Aceh
Community Advisor Category (Sport Class)
1. Fachrudiaz Alfarezi – Astra Motor Bengkulu
2. Moch Ilham Adibrata Patehan – PT Daya Adicipta Motora
3. Irfandi Achmad – Astra Motor Papua
Community Advisor Category (AT Class)
1. Sani Hidayatun Sholecha – Astra Motor Jawa Tengah
2. Revania Putri Agustin – PT Mitra Pinasthika Mulia – Malang
3. Claudia Fenska Manuata – Astra Motor Kaltim 1
Dealer Advisor Category
1. Muhammad Iqbal – Astra Motor Kaltim 1
2. Arief Rahman Hakim – PT Mitra Pinasthika Mulia – Malang
3. Danang Asta Setyawan – PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
Group Main Dealer Category
1. PT Mitra Pinasthika Mulia – Malang
2. Astra Motor Bali
3. Astra Motor Kaltim 2
Main Dealer Safety Riding Center Category
1. PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
Innovation Category
1. PT Mitra Pinasthika Mulia – Surabaya
2. PT Mitra Pinasthika Mulia – Malang
3. PT Trio Motor
(Sinsen)
Discussion about this post