Manfaatkan Anggaran Dana Desa, Pemdes Suka Banjar Perkuat Infrastruktur Jalan

KAUR, BITNews.id – Pemerintah Desa Suka Banjar, Kecamatan Tetap, Kabupaten Kaur, memanfaatkan dana desa untuk membangun jalan rabat beton sepanjang 302 meter.

Pembangunan infrastruktur tersebut bertujuan meningkatkan aksesibilitas dan mendukung aktivitas ekonomi warga desa.

Kepala Desa Suka Banjar, Elian Susanto, mengatakan pembangunan jalan rabat beton menjadi salah satu prioritas dalam rencana pembangunan desa tahun 2025.

Baca Juga :  Ditlantas Polda Jambi Terima Penghargaan Pelayanan SINAR terbaik dari Korlantas Polri

“Infrastruktur yang memadai sangat penting untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi desa,” kata Elian Susanto, Senin (29/12/2025).

Jalan rabat beton yang dibangun memiliki lebar 1,3 meter dengan ketebalan 15 sentimeter. Infrastruktur ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas warga, terutama untuk menunjang kegiatan pertanian dan transportasi harian.

Menurut Elian, sebelum dibangun jalan rabat beton, kondisi jalan di wilayah tersebut kerap menyulitkan warga, khususnya saat musim hujan.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Secara Resmi Tutup PWN Tahun 2021

“Sebelumnya jalan ini sulit dilalui ketika hujan. Sekarang akses warga menjadi lebih lancar,” ujarnya.

Pembangunan jalan tersebut melibatkan partisipasi masyarakat desa, mulai dari tahap perencanaan hingga pelaksanaan. Keterlibatan warga dinilai mampu menumbuhkan rasa memiliki serta tanggung jawab bersama dalam menjaga fasilitas umum.

Pemerintah Desa Suka Banjar juga berkomitmen melakukan pengawasan dan pemeliharaan jalan agar dapat dimanfaatkan dalam jangka panjang.

Baca Juga :  Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Kunjungi SMKN 1 Tebo

“Kami akan memastikan jalan ini dirawat dengan baik sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara berkelanjutan,” tegas Elian.

Dengan rampungnya pembangunan jalan rabat beton ini, Pemerintah Desa Suka Banjar berharap pemanfaatan dana desa dapat terus diarahkan pada program-program prioritas yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat serta pengembangan potensi desa. (Esda)