Ciptakan Keselamatan Lalu Lintas PT Jasa Raharja Lakukan MOU Bersama Universitas Batanghari

BITNews.id –  Untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di Indonesia khususnya Provinsi Jambi, perlu adanya upaya peningkatan kesadaran masyarakat akan keselamatan di jalan raya yang didukung dengan inovasi teknologi. Melalui penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Jasa Raharja, Kamis (1/2/24),bersama perguruan tinggi swasta (PTS) Universitas Batanghari siap berkontribusi dalam upaya peningkatan keselamatan lalu lintas.

Baca Juga :  Al Haris Apresiasi BPR-BPRS Hadir di Tengah Masyarakat

Dalam pernyataan yang disampaikan oleh Donny Koesprayitno, Kepala Cabang PT. Jasa Raharja Jambi, diungkapkan bahwa tujuan dari MoU ini adalah untuk saling mendukung dalam rencana kerja sama. Yang mana fokus utama kerjasama ini adalah upaya bersama dalam mengurangi angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan sumber daya manusia.

“Kami berkomitmen untuk bersama-sama menciptakan solusi inovatif guna mengurangi dampak kecelakaan lalu lintas serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia di masyarakat yang akan dimulai di lingkungan edukasi bagi mahasiswa,” ungkap Donny.

Baca Juga :  DPRD Beri 12 Rekomendasi Atas LKPJ Pemda Kaur Tahun 2023

Upaya yang diinisiasi oleh perusahaan asuransi kecelakaan ini mendapat dukungan penuh dari Unbari. Pjs Rektor Universitas Batanghari Afdalisma, SH., M.Pd, menyatakan kesiapannya dalam berkontribusi dan membantu program-program PT Jasa Raharja dalam rangka melindungi pengguna jalan raya di Provinsi Jambi.

“Unbari siap mendukung program peningkatan keselamatan lalu lintas dan sumber daya yang kami miliki,Kerjasama ini tidak hanya akan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, tetapi juga akan turut berkontribusi pada pengembangan pendidikan di lingkungan Universitas Batanghari,” kata Rektor Afdalisma.

Baca Juga :  Tercepat Selesaikan Seleksi, Pemkab Tanjabtim Serahkan 48 SK P3K Tenaga Medis

Dengan penandatanganan MoU ini, diharapkan PT. Jasa Raharja dan Universitas Batanghari dapat memberikan kontribusi positif dalam menciptakan masa depan yang lebih aman dan berkualitas, tidak hanya dalam hal keselamatan lalu lintas, tetapi juga dalam pengembangan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing. (Hn)