JAMBI,BITNews.id – Seorang pemilih perempuan di Kota Jambi mengalami kesurupan saat berada di bilik suara. Insiden ini terjadi di TPS 05, Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi pada Rabu (14/2/2024).
TPS 05 berlokasi di sebuah sekolah, dan pemilih perempuan ini tiba-tiba mengalami kejang dan menggelepar.
“Awalnya dia terlihat tenang, dari saat mendaftar hingga hendak mencoblos. Kemudian, tiba-tiba dia menangis dan mengalami kejang,” ujar seorang anggota keluarganya dilansir dari jambiday.com.
Pemilih yang mengalami kejadian tersebut telah ditemani oleh keluarganya dan petugas yang hadir, kemudian dibawa pulang.
Divisi Parmas KPU Kota Jambi, Tuti Rosmalina, mengatakan bahwa mereka belum menerima informasi terkait kejadian tersebut.
“Kami belum mendapatkan informasi mengenai hal itu. Kondisi cuaca saat ini terus hujan, sehingga kami sedang memantau keadaan di tempat lain,” jelas Tuti Rosmalina,
Sebelumnya, hari pencoblosan Pemilu 2024 di Kota Jambi diselimuti duka karena seorang pria lanjut usia, Jalidin (84 tahun), meninggal dunia saat sedang mencoblos di balik bilik suara di TPS 21, Kelurahan Rajawali, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi pada Rabu (14/2).
“Infonya benar. Kejadian berada di TPS 21 Kelurahan Rajawali. Saya saat itu tengah melakukan pengamanan di TPS di wilayah Kelurahan Tanjung Pinang,” ujar Kanit Reskrim Polsek Jambi Timur, Ipda Wan Muhammad. (Red)
